Dendrobium antennatum


Section Spatulata

Setelah berhasil membungakan amabilis, berikutnya kita dapat mencoba dengan jenis dendro ini. Sebab species ini pun cukup mudah pemeliharaannya dan cocok pula dengan kondisi Indonesia bagian panas :p  Cause Plant blooms in the summer with three to fifteen flowers … uhuuuy *

Oh iya, selain itu dendro ini banyak nama alias-nya euy..

Synonym :

  1. Callista antennata (Lindl.) Kuntze 1891
  2. Ceratobium antennatum (Lindl.) M.A.Clem. & D.L.Jones 2002
  3. Ceratobium dalbertisii (Rchb.f.) M.A.Clem. & D.L.Jones 2002
  4. *Dendrobium d’albertissi Rchb.f 1878

Nama umumnya sih Antelope Orchid, The Antennaed Dendrobium

Dendrobium ini asalnya dari Indonesia Timur atau Papua dari Section Spatulata.

Ditemukan di Papua, Papua New Guinea, dan Australia pada ranting cabang pohon tinggi.Sangat mirip dengan  D. stratiotes, keculai pada ukuran bunga dan tanaman. Juga agak mirip dengan beberapa varian  D. bicaudatum dan D. leporinum

4320_1149945543209_8360233_n

Memiliki 3 sampai 7 kuntum bunga, harum pada tiap tangkai bunga yang panjangnya bisa mencapai 30 cm (harum terutama di pagi hari). Bunganya awet, bisa bertahan lebih dari sebulan.

Kelopak-kelopaknya berdiri tegak dan melintir hingga sepanjang 4,5 cm, berwarna putih dengan warna hijau atau hijau kekuningan. Bagian mahkotanya berwarna putih dan sedikit memanjang ke arah samping bahkan ke bagian belakang. Sedangkan bagian lidah berwarna putih, dengan gurat ungu kemerah-merahan.

Tidak begitu menyukai kondisi yang terlalu basah dan lembab tetapi sangat menyukai sirkulasi udara yang lancar dan sinar matahari yang banyak.

10920906_10204870514457034_2179205512134477299_n

Perawatan :

Cukup mudah dan antennatum dapat tumbuh di hangat untuk suhu panas dengan pencahayaan moderat. Menjaga tanaman lembab dan pupuk selama musim pertumbuhan. Selama musim dingin mengurangi penyiraman, jangan terlalu basah,  sampai tunas baru muncul. Tumbuh dalam campuran baik mengalir dari sphagnum moss atau kulit cemara menengah.

Bisa diperbanyak melalui keiki atau mari mencoba menanamnya dari bibit botolan. Happy growing orchids then.

About dewayanie

a simple but not ordinary .... :D sanguinis yang melankolis #bookworm and writer wannabe #flowers lovers especialy orchids #a moody stitcher .... :D

Tinggalkan komentar

Flickr Photos